Home » » Pangkolilanmil Terima Kunjungan Menhan

Pangkolilanmil Terima Kunjungan Menhan

Written By ANDI on 31 Mar 2017 | 10:17 PM


Keterangan foto: Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) Laksda TNI Agung Prasetiawan, M.AP., menerima kunjungan Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Ryamizard Ryaccudu di Markas Komando (Mako) Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Jakarta Utara, Jumat (31/3).

PORTAL-KOMANDO.COM,.Jakarta,- Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) Laksda TNI Agung Prasetiawan, M.AP., menerima kunjungan Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Ryamizard Ryaccudu di Markas Komando (Mako) Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Jakarta Utara, Jumat (31/3).

Kedatangan Menhan ke Kolinlamil untuk ikut menyambut kedatangan prajurit Yonif 330 Kostrad usai melaksanakan tugas negara dalam pengamanan wilayah perbatasan Republik Indonesia dengan negara Papua Nugini. Dan salah satu dari pasukan Satgas tersebut adalah putera dari Menhan RI, Letda Inf Dwi Nanda Patriot, Lulusan Akademi Militer tahun 2014.

Sebanyak 450 prajurit Yonif Para Raider 330/Tri Dharma Kostrad dipimpin oleh Komandan Batalyon Infanteri Para Raider 330/Tri Dharma Kostrad Mayor Inf Kamil Bahrain Pasha dengan menggunakan kapal perang TNI Angkatan Laut jenis Landing Ship Tank (LST) KRI Tanjung Kambani 971 dengan Komandan KRI Letkol Laut (P) Jan Lucky Boy Siburian yang merupakan alumni AAL Angkatan 1998.

Kedatangan Batalyon Infanteri Para Raider 330/Tri Dharma Kostrad yang disambut dalam sebuah upacara militer yang dipimpin oleh Kepala Staf Divisi Infanteri 1 Kostrad Mayjen TNI A. M. Putranto, S.Sos., di lapangan apel Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Kegiatan penyambutan pasukan ini berlangsung baik dan turut hadir istri Menhan RI, drg. Nora Ryamizard Ryacudu dan para pejabat teras Kolinlamil serta ibu-ibu Persid yang hadir menyambut kedatangan suami mereka.(AD)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando