Home » » 124 Prajurit Tamtama Masuk Pendidikan Pembentukan Bintara

124 Prajurit Tamtama Masuk Pendidikan Pembentukan Bintara

Written By ANDI on 4 Jan 2017 | 11:19 AM


PORTAL-KOMANDO.COM,.Ambon, (04/01)- Sebanyak 124 prajurit Tamtama TNI AD Kodam XVI/Pattimura mulai mengikuti Pendidikan Secaba Regular (Secaba Reg), bertempat di lapangan Upacara Secaba RindamXVI/Pattimura, Suli, Maluku Tengah.

“Pendidikan pembentukan Bintara TNI AD TA.2017 akan dilaksanakan selama kurang lebih 10 Minggu, bertujuan untuk membentuk para Bintara Siswa menjadi Bintara organik dengan pangkat Sersan Dua, yang memiliki sikap serta perilaku sebagai prajurit Sapta Marga, memiliki pengetahuan dan ketrampilan dasar golongan Bintara dengan kondisi jasmani yang samapta”, kata Danrindam XVI/Pattimura, Kolonel Inf Aswardi.

Lebnih lanjut dikatakan, perlu dipahami bahwa program pendidikan dan materi latihan yang akan para Bintara siswa jalani, cukup padat dan menuntut kesiapan mental maupun kondisi fisik yang prima. Oleh Karenanya harus memiliki tekad yang kuat untuk dapat melaksanakan semua program pendidikan yang telah ditentukan dengan penuh semangat dan dedikasi disertai motivasi yang tinggi.

Saya mengharapkan agar para siswa mampu menjaga dan memelihara kondisi fisik dan kesehatan yang baik serta curahkan tenaga dan pikiran untuk meraih prestasi. Peliharalah rasa kebersamaan dan kekeluargaan serta manfaatkan waktu yang ada untuk menyerap segala pengetahuan yang diberikan, sehingga tujuan untuk membentuk seorang Bintara TNI AD yang disiplin dan profesional dapat tercapai, harap Danrindam.

Hadir pada kegiatan tersebut Dansat, Kabalak Kodam XVI/Pattimura, Kabag, Dansatdik, Katim Gumil Rindam XVI/Pattimura, Dansecaba Rindam XVI/Pattimura beserta Staf, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang IX Rindam XVI beserta pengurusan.(AD/Pendam16)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando