PORTAL-KOMANDO.COM,.-Sungai Raya, Kepala Penerangan Kodam XII/Tanjungpura Kolonel Inf Tri Rana Subekti, S.Sos memberikan keterangan pers di Kantor Pendam XII/Tpr Jl. Arteri Ali Anyang No. 1 Sungai Raya, Kubu Raya, Kalimantan Barat, Rabu, (04/05/2016), tentang penyerahan puluhan butir munisi oleh warga Lanjak Kapuas Hulu kepada Satgas Pamtas Yonf 312/KH.
Dikatakan Dansatgas Pamtas Yonif 312/KH Letkol Inf Yusuf Rizal bahwa Danpos Kapar Satgas Pamtas Yonif 312/KH Sertu Edi Santoso beserta empat orang anggota melakukan anjangsana ke wilayah Dusun Lanjak Sepandan Desa Lanjak Kecamatan Batang Lupar Kabupaten Kapuas Hulu mendapat informasi bahwa ada warga yang menyimpan munisi Ilegal zaman peninggalan-peninggalan pada peristiwa Dwikora yang terjadi pada saat konfrontasi antara Pasukan Gerilya Rakyat Serawak dan Pasukan Rakyat Kalimantan Utara, tutur Kapendam.
Pada Selasa, 3 Mei 2016 pukul 14.00 WIB Danpos Kapar Pamtas RI – MLY Yonif 312/KH Sertu Edi Santoso beserta tiga orang anggota kembali melakukan anjangsana ke Dusun Lanjak Sepandan untuk datang ke rumah warga berinisial Da (30) dengan maksud memberikan himbauan tentang bahaya kepemilikan senjata , munisi dan bahan peledak karena dapat membahayakan jiwa diri sendiri serta keluarga kemudian Da memberitahukan bahwa Ia masih memiliki Jatmuhandak dan menyampaikan akan mengantarkan ke Pos keesokan harinya karena masih di simpan disuatu tempat, terang Kapen.
Lanjut Kapendam, Pada Rabu 4 Mei 2016 pukul 08.00 WIB, Da atas kesadaran diri menyerahkan Muhandak berupa satu buah Box Munisi (5,56 mm BALL M193 820 RDS 01 No. 5B - 009 – D/1983) yang berisi dua puluh tujuh butir Munisi kaliber 7,62 mm dan lima isian pendorong tambahan GMO – 8 PE kepada Danpos Kapar Sertu Edi Santoso dan disaksikan oleh Danki SSK I Pamtas Yonif 312/KH Kapten Inf Suranto di Pos Kapar.
Saat ini barang bukti berupa satubuah Box Munisi (5,56 mm BALL M193 820 RDS 01 No. 5B - 009 – D/1983) dan dua puluh tujuh butir Munisi kaliber 7,62 mm serta lima isian pendorong tambahan GMO – 8 PE diamankan di Pos Kotis Nanga Badau, pungkas Kapendam XII/Tpr Kolonel Inf Tri Rana Subekti.
Posting Komentar