PORTAL-KOMANDO.COM,.-Program KB kesehatan yang selama ini telah dilaksanakan pemerintah pada hakekatnya bertujuan untuk mengendalikan pertumbuhan penduduk sehingga terjadi keseimbangan antara jumlah penduduk dengan daya dukung yang disiapkan oleh pemerintah maupun yang sudah disediakan oleh alam.
Untuk merealisasikan tujuan tersebut Kodim 1711/BVD ikut serta melaksanakan program KB kesehatan bersama dengan seluruh Instansi terkait, guna meningkatkan kepedulian dan peran serta masyarakat melalui pendewasaan usia perkawinan, pengaturan kelahiran dan pembinaan ketahanan keluarga yang pada akhirnya diharapkan akan mampu meningkatkan kesejahtaraan keluarga dalam mewujudkan keluarga kecil bahagia dan sejahtera.
Sehubungan dengan itu pada Selasa (10/5/16) Kodim 1711/BVD yang diwakili oleh Perwira seksi Teritorial lettu Inf Zabir menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Program KB Kesehatan Semester I Ta. 2016, kepada Ibu-Ibu Persit Cabang XXXVII Kodim 1711 yang di ikuti sebanyak 30 orang anggota persit bertempat di Aula Makodim.
Kegiatan sosialisasi program KB kesehatan ini turut hadir Ibu suster Novita Ambom S.ST dari Dinas Kesehatan kab.boven digoel untuk memberikan materi program KB kesehatan yang didamping oleh pengurus persit cab XXXVII Kodim 1711 Ny. Samto Betah.
Suster Novita Ambom pada kesempatan ini mengatakan program KB kesehatan ini merupakan suatu usaha yang menjarangkan atau merencanakan jumlah dan jarak kelahiran dengan memakai sistem Kontrasepsi, yang mana jenis-jenis kontrasepsi itu adalah dengan cara mengkomsumsi PIL KB, suntikan 1 bulan dan 3 bulan, Inplant (susuk), AKDR (alat kontrasepsi dalam rahim),serta Kondom.
Posting Komentar