Home » » Komandan Lanal Malang Melaksanakan CC Ke Pangdiv 2 Kostrad

Komandan Lanal Malang Melaksanakan CC Ke Pangdiv 2 Kostrad

Written By ANDI on 10 Mei 2016 | 4:23 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.-Malang, (10/5),--Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Malang, Lantamal V Kolonel Laut (E) Gendut Sugiono, SH didampingi Palaksa Letkol Laut (P) Arif B Yudianto, Paspotmar, Pasprogar, Pasintel, Pasops serta Dandenpomal Lanal Malang melaksanakan CC (Courtesy Call) ke Mako Divisi 2 Kostrad Malang, Danlanud Abd. Saleh Malang dan Bupati Malang, kemarin.

Kedatangan Danlanal Malang di sambut langsung orang nomor satu dijajaran Divisi 2 Kostrad Mayjen TNI Ganip Warsito beserta beberapa stafnya diruang kerjanya.

Begitu juga kunjungan kerjanya ke Pangkalan Udara TNI AU Abdulrahman Saleh Malang juga diterima Komandan Lanud Abdurrahman Saleh Malang Marsma TNI Djoko Senoputro, S.E. sedangkan kunjungannyan ke Bupati Malang H. Rendra Kresna diterima bupati di Pendopo kantor Bupati Malang.

Menurut danlanal Malang, kunjungan keraja kepda beberapa instansi yang terkabanung dalam SKPD malang ini, tidak lain untuk mewujudkan silaturahin yang erat diantara pimpinan agar terjalin hubungan harmonis untuk mewujudkan situasi yang kondusif, aman dan nyaman.

Dalam pertemuan dengan Pangdiv 2 Kostrad yang diselenggarakan di Mako Div 2 Kostrad Malang, Komandan Lanal Malang beserta Staf berkomitmen untuk terus menjalin kerjasama serta membina hubungan komunikasi dan koordinasi secara harmonis dalam rangka mewujudkan stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Malang dan sekitarnya.












Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando