Home » » Team Gultor Yonif 751 R sukses demonstrasi pembebasan tawanan HUT ke 70 TNI Ta 2015

Team Gultor Yonif 751 R sukses demonstrasi pembebasan tawanan HUT ke 70 TNI Ta 2015

Written By ANDI on 7 Okt 2015 | 3:58 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.-HUT TNI ke 70 kali ini melibatkan sekitar 3000 personel dari seluruh satuan baik TNI AD,AL,AU maupun perwakilan kepolisian dan organisasi masyarakat lainya.upacara yang dimulai sekitar pikul 07.00 wit tersebut tampak berlangsung tertib dan rapi.rangkaian acara HUT TNI yang digelar oleh Kodam kali ini menampilkan beberapa demonstrasi.

Yonif 751 R ikut mememeriahkan demonstrasi prajurit dengan menampilkan aksi Raid pembebasan tawanan oleh team Gultor Yonif 751 R yang dilaksanakan secara tangkas dan mengagumkan.aksi tersebut merupakan salah satu kemampuan yang dimiliki oleh satuan pemukul Kodam XVII cenderawasih sebagai bentuk tanggung jawab yang diemban dalam menciptakan Kamtibmas diwilayah papua terhadap segala bentuk kemungkinan ancaman yang akan terjadi.

Tampak masyarakat maupun peserta upacara melihat tahap demi tahap demonstrasi penanggulangan teror tersebut dengan sangat antusias,hal ini juga merupakan hiburan kebanggaan bagi seluruh prajurit maupun masyarakat yang melihat aksi tersebut.demonstrasi tersebut bukan hanya aksi yang hanya diprtontonkan tetapi hal ini merupakan kegiatan yang terus dilatihkan untuk mempertajam kemampuan dalam kegiatan sehari hari.

Team gultor yang terdapat di satuan Yonif 751 R selama ini terus berlatih dalam mengasah kemampuannya dalam materi Raid baik raid Cur,raid baswan,maupun raid penculikan hal ini merupakan tanggung jawab satuan terhadap kepercayaan masyarakat terhadap TNI.

Sesuai dengan amanat jendral sudirman bahwa TNI merupakan institusi yang terbentuk dari rakyat maka keberadaan TNI diharapkan dapat memberi rasa aman kepada seluruh masyarakat dengan cara mengasah kemampuan berlatih dan berlatih demi keutuhan Negara kasatuan Republik Indonesia.Pendam17Cen

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando