PORTAL-KOMANDO.COM,.-Pada hari Selasa tgl 6 Oktober 2015 Bertempat di Kantor Kementrian Agama Kab. Manokwari Jl. Percetakan Negara Manokwari telah berlangsung pertemuan FKUB Forum Kerukunan Antar Umat Beragama dalam rangka mencari solusi penyelesaian permasalahan pembangunan Masjid Andai Manokwari .
Turut hadir Sudirman Simanihuruk (Kepala Kantor Kemenag Kab. Manokwari), Cassy Jamlean (Asisten I Setda Kab. Manokwari), Letkol Inf S. Satrio Aribowo (Dandim 1703 Manokwari), AKBP Johhny E. Isir, SIK, MTCP (Kapolres Manokwari), Jaka Mulyanta (Kakesbangpol Kab. Manokwari), Pdt. Zadrak Simbiak (Ketua FKUB Kab. Manokwari), H. N. N. Bauw (Ketua MUI/Majelis Ulama Indonesia Kab. Manokwari), Pdt. Stefanus Kafiar (Ketua BKAG Kab. Manokwari), H. Appe (Pemilik Hak Ulayat/Pendiri Masjid Anday), Tim Khusus Pembatalan Pembangunan Masjid Anday, Para Anggota FKUB Kab. Manokwari.
Ketua FKUB Kab. Manokwari menyampaikan Pertemuan Forum Kerukunan Umat Beragama ini bertujuan untuk mewujudkan keamanan dan kedamaian antar umat beragama, Kami menginginkan suasana yang aman dan damai Manokwari menjadi rumah kita bersama. Mari kita menjaga kota Manokwari dengan saling hormat menghormati antar umat beragama di Manokwari.
Dandim 1703 Manokwari Letkol Inf S. Satrio Aribowo menyampaikan Tugas pokok TNI ada tiga, menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 serta melindungi segenap bangsa dan tumpah darah indonesia dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara. FKUB merupakan forum kerukunan antar umat beragama yg dihadiri oleh tokoh agama, yang memberikan pencerahan dan menyuarakan kedamaian, menyuarakan Ketuhanan yang sesungguhnya. Sebagai Tokoh Agama tentunya mempunyai umat ataupun jemaat, mereka pasti akan mendengarkan apa yang disampaikan oleh para tokoh agamanya. Dasar pertemuan ini untuk mencapai keputusan yang baik, jauhi rasa ego. Kami TNI berdiri bagi seluruh Warga Negara Indonesia, oleh sebab itu saya mengharapkan pertemuan ini menjadi dasar untuk disampaikan ke Pemda untuk di tindaklanjuti. Pendam17Cen
Posting Komentar