PORTAL-KOMANDO.COM,.JAKARTA,.-Merupakan
Tradisi, setiap datang hari besar keagamaan seperti Hari Raya Idul
Fitri masyarakat yang meninggalkan kampung halaman untuk mengadu nasib
di berbagai wilayah Indonesia baik sebagai TNI, aparat pemerintahan
maupun wira swasta kembali pulang kampung untuk bersilaturahmi dengan
orang tua sanak keluarga maupun dengan sahabat.
Perumahan personel TNI
Angkatan Udara khususnya yang berada di
wilayah perawatan dan pengamanan Satuan Polisi Militer (Satpom) Lanud
halim tetap harus dijaga keamanannya. Satpomau yang bertugas dan
bertanggung jawab pengamanan mengadakan patroli ke seluruh kompleks yang
ada.
Komandan Satpom Lanud Halim Perdanakusuma Letkol Pom Agung Satya Wibowo, Kamis, (16/7) ketika ditanya mengatakan, sesuai bidang tugas dan tanggung jawab yang diberikan bahwa Satpom selain mengamankan alutsista yang juga bertanggung jawab terhadap pengamanan wilayah,.seperti kompleks perumahan anggota.
Masih menurut Dansatpom Lanud Halim Perdanakusuma Letkol Pom Agung Satya Wibowo bahwa patroli dilaksanakan untuk menjaga stabilitas keamanan komplek Lanud Halim Perdanakusuma. ” Satpom secara rutin siang dan malam terus memantau keamanan mulai kegiatan patroli, akan terus dilaksanakan hingga para anggota selesai cuti lebaran dengan harapan semoga Lanud Halim Perdanakusuma tetap dalam kondisi bahwa aman, tertib dan nyama
Keterangan gambar:
Komandan Satpom Lanud Halim Perdanakusuma Letkol Pom Agung Satya Wibowo sedang memberikan pengarahan sebelum para anggota melaksanakan tugas patroli di wilayah tanggung jawabnya (Photo: Pentak Halim P.).@ANDI.T.R
Posting Komentar