Home » » Danlantamal V Hadiri Gelar Lakesdu 2015

Danlantamal V Hadiri Gelar Lakesdu 2015

Written By ANDI on 28 Jul 2015 | 4:33 PM


PORTAL-KOMANDO.COM,.Surabaya, (28/7),-Komandan Pangkalan Utama TNI AL V (Danalantamal V) Brigjen TNI (Mar) Rudy Andi Hamzah menghadiri gelar Latihan Kesehatan Terpadu (Lakesdu) 2015 yang dihelat di Dermaga Madura, Koarmatim, Ujung, Surabaya, Selasa (28/7).
 
Agenda tahunan Laksesdu kali ini, dibuka langsung Panglima Komando Armada RI Kawasan Timur (Pangarmatim) Laksda TNI Darwanto, SH.,M.A.P. Hadir dalam kesempatan tersebut Kasarmatim Laksma TNI Mintoro Yulianto, S.Sos., M.Si, Danlantamal V Brigjen TNI (Mar) Rudy Andi Hamzah, Wakapuskes TNI, Kadiskesal, Karumkital Dr. Ramelam Surabaya, pejabat perwakilan dari Kesdam V Brawijaya, Polda Jatim, Basarnas Jatim dan pejabat terkait lainnya.
 
Dalam Latihan kali ini, seluruh unsur kesehatan TNI AL Wilayah Timur turut dilibatkan antara lain tim Diskes Koarmatim, tim Diskes Lantamal V, tim RSAL Dr. Ramelan, tim kesehatan Kobangdikal, AAL, Kesehatan Pasmar 1 dan Puspenerbal.
 
Selain itu dilibatkan pula satu unit Helly Dolphin milik Badan SAR Nasional (Basarnas) Jatim, Tim Medis dari RS PHC Surabaya, KRI Dr. Soeharso-990, KRI JOL-356, KRI PRE-711, KRI USH-366, dua unit Helly dari Skuadron 400 Puspenerbal, 20 Unit Ambulance dari unsur TNI AL Wilayah Timur, Rumkit TNI AU, Gartab III Surabaya, RS Kepolisian Surabaya, RS Dr. Soetomo Surabaya, 2 unit Tank Amfibi Yonkav Marinir dan 1 unit Tank Ambulance Laut Yonkav Marinir.
 
Dalam skenario latihan yang dimulai tepat pukul 8.20 Wib ini, Lakesdu 2015 dapat digambarkan secara garis besar dimulai dengan pergeseran pasukan kemudian dilanjutkan embarkasi pasukan, pertempuran laut, latihan umum, pra-serbuan, serbuan amfibi, manuver pasukan pendarat, pendaratan amfibi, konsolidasi/full out dan rumah sakit pangkalan. Pada pukul 9.40 Wib, kegiatan Lakesdu 2015 berakhir dengan lancar dan aman.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando