Home » » CEGAH NARKOBA KESEHATAN KOSTRAD TES URINE DADAKAN

CEGAH NARKOBA KESEHATAN KOSTRAD TES URINE DADAKAN

Written By ANDI on 29 Jan 2015 | 2:52 PM



Portal-komando.com,.-Kostrad membuktikan komitmennya untuk membebaskan narkoba dari lingkup prajurit dan PNS Kostrad, Senin (26/1) pagi, sejenak setelah melaksanakan Upacara di lapangan Makostrad, kepala Kesehatan Kostrad Letkol Ckm dr Azhari melakukan langkah tak terduga, tes urine seluruh prajurit, yang dilaksanakan pihak tim Kesehatan Kostrad.

Tes urine dilakukan dipilih personil secara acak. Bagi anggota TNI dan PNS di jajaran Kostrad  yang terlibat atau terindikasi menggunakan dan pengedar narkoba, tidak ada toleransi. Bila tertangkap tentunya sanksi pemecatan sudah menanti di depan mata.

Sikap tegas ini sehubungan TNI selaku alat negara sudah selayaknya menghindari berbagai hal-hal yang diharamkan dalam kehidupan TNI, salah satunya yakni penggunaan narkoba dan obat-obatan terlarang. “Dengan dilaksanakan kegiatan tes urine ini, mudah-mudahan ke depan kita dapat menghentikan dan menjauhi barang haram tersebut, serta bersyukur dengan terus meningkatkan iman dan taqwa serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.

@Anditomryan

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016 - All Rights Reserved
Created by Portal-Komando